Rekan Sepanggilan, Menulislah!

Pengunjung yang terhormat, para saksi Kristus & para pelayan Tuhan, ini adalah blog mutiara DOA, SAAT TEDUH dan MEDITASI Kristen (kecuali sisipan-sisipan khususnya). Sebuah Kedai Doa, Warung SaTe, atau Kantin Yoga, terserah Anda menyebutnya. Kalo saya, ini Cafe Shalom:-) Lebih dari itu, blog ini adalah ajakan untuk menulis. Tulislah apa saja, selembar sehari, di diary atau jurnal pribadi. Don't worry, bahan-bahannya akan Tuhan kirim tiap hari, lewat berbagai macam situasi, Anda hanya tinggal mencatatnya dengan setia & sepenuh hati. Apapun genre-nya, semua bentuk tulisan itu bagus. Semua memastikan agar kita tak mudah lupa berkat dan pesan-Nya untuk jangka waktu sangat lama. Dan sudah barang tentu, tulisan Anda bisa jadi berkat buat sesama, asupan sehat bagi keluarga besar gereja-Nya. Selamat mencoba. Mulailah hari ini!

Jumat, 10 Februari 2012

Ineffectiveness

2 hari kemarin tidak Saat Teduh
hari inipun sudah pukul 9, tak jua jadi prioritas...

ini yang kurasa, kawan:
Seperti roda lepas dari porosnya,
mobilitas terasa tidak fokus pada agenda utama.
Seperti pintu copot dari engselnya,
aktivitas padat tak bukakan kesempatan 
menuju pengalaman batin yang bermakna.

Waktupun serasa bergerak lebih cepat,
tinggalkan aku tanpa minat rohani,
serta vitalitas kerja yang penat.


Mazmur 90:10-12  Masa hidup kami tujuh puluh tahun dan jika kami kuat, delapan puluh tahun, dan kebanggaannya adalah kesukaran dan penderitaan; sebab berlalunya buru-buru, dan kami melayang lenyap. Siapakah yang mengenal kekuatan murka-Mu dan takut kepada gemas-Mu? Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana.

Temanggung, 3 Juli ‘04
Sekedar efek kebiasaan yang terhenti? Kurasa kali ini bukan.
Kegiatan begitu padat & sharing jemaat begitu gawat. Kesegaran rohani yang kuperu justru kubiarkan lewat.

Tidak ada komentar: