Rekan Sepanggilan, Menulislah!

Pengunjung yang terhormat, para saksi Kristus & para pelayan Tuhan, ini adalah blog mutiara DOA, SAAT TEDUH dan MEDITASI Kristen (kecuali sisipan-sisipan khususnya). Sebuah Kedai Doa, Warung SaTe, atau Kantin Yoga, terserah Anda menyebutnya. Kalo saya, ini Cafe Shalom:-) Lebih dari itu, blog ini adalah ajakan untuk menulis. Tulislah apa saja, selembar sehari, di diary atau jurnal pribadi. Don't worry, bahan-bahannya akan Tuhan kirim tiap hari, lewat berbagai macam situasi, Anda hanya tinggal mencatatnya dengan setia & sepenuh hati. Apapun genre-nya, semua bentuk tulisan itu bagus. Semua memastikan agar kita tak mudah lupa berkat dan pesan-Nya untuk jangka waktu sangat lama. Dan sudah barang tentu, tulisan Anda bisa jadi berkat buat sesama, asupan sehat bagi keluarga besar gereja-Nya. Selamat mencoba. Mulailah hari ini!

Senin, 16 Januari 2012

“O Come O Come Immanuel,” lalu apa?

Natal belum jauh di belakang kita,
2012 masih membentang panjang di depan kita
Bayi itu, masih di palungan, tersimpan rapi di gudang rumah kita?
Atau sedang bertumbuh besar dan bertahta dalam hati kita?
Ah, Ia sedang lanjutkan karya-Nya, di dalam dan melalui hidup kita, 
semoga. 

Kawan, mari kita perlakukan Dia sebagaimana Dia adanya: 
          Allah Imanuel,
pandu setia ziarah hidup dan misi kita sepanjang tahun, 
          hingga akhir masa!

O Datanglah Imanuel (KJ 81)
By: unknown

O datanglah Imanuel, tebus umat-Mu Israel
Yang dalam berkeluh kesah, menantikan Penolongnya
Bersoraklah, hai Israel, menyambut Sang Imanuel

O Surya Pagi datanglah, dan jiwa kami hiburlah
Halaukanlah gelam seram, dan bayang-bayang maut kejam
Bersoraklah hai Israel, menyambut Sang Imanuel


Yohanes 5:17.  Tetapi Ia berkata kepada mereka: "Bapa-Ku bekerja sampai sekarang, maka Akupun bekerja juga." 


Tangerang, 16 Januari 2012,
Kemarin selesai masa natal tahun kalender gereja. Masa paskah belum tiba.
Kata pak Pendeta, ini masa tidak ada kejadian istimewa dalam kalender gereja.
gereja, mall dan tetangga sudah rampung singkirkan dekorasi natal mereka.

Tidak ada komentar: